Senin, 15 Juni 2009

Ancylostomiosis

LAPORAN KOASISTENSI DIAGNOSA LABORATORIK

PENDIDIKAN PROFESI DOKTER HEWAN

GELOMBANG IV GRUP A

STUDI KASUS

ANCYLOSTOMIOSIS PADA ANJING

(NOMOR PROTOKOL 124/N/07)

Oleh :

MUHADE OKTOBRIAN

0109005065

FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN

UNIVERSITAS UDAYANA

DENPASAR

2008

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas rahmat dan karunianya yang diberikan sehingga penulis dapat menyelsaikan makalah yang berjudul “Study Kasus Ancylostomiosis pada Anjing”

Makalah ini disusun sebagai salah satu prasyarat yang akan diseminarkan mahasiswa yang melaksanakan koas di Koasisensi Diagnostik Laboratorik (KODIL) Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana. Pada kesempatan ini penulis tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada yang terhormat.

  1. Bapak dan Ibu Fakultas Kedokteran Hewan yang selaku penguji pada seminar makalah.
  2. Kepada seluruh Kepala Laboratorium yang memberikan kesempatan untuk melakukan pemeriksaan.
  3. Bapak dan Ibu Dosen Fakultas Kedokteran Hewan yang telah banyak membimbing.
  4. Rekan-rekan sekelompok dalam Koas.

Penulis menyadari bahwa makalah ini masih banyak kekurangan, untuk itu saran dan kritik sangat diharapkan demi kesempurnaan makalah ini.

Denpasar, September 2008

Penulis

KATA PENGANTAR ........................................................................................................... i

DAFTAR ISI.......................................................................................................................... ii

BAB I PENDAHULUAN....................................................................................................... 1

1.1 Riwayat Kasus.................................................................................................................. 1

1.2 Identifikasi Masalah........................................................................................................... 1

1.3 Tujuan Penulisan................................................................................................................ 2

1.4 Manfaat Penulisan.............................................................................................................. 2

BAB II MATERI DAN METODE.......................................................................................... 3

2.1 MATERI........................................................................................................................... 3

2.1.1 Laboratorium Patologi................................................................................................. 3

2.1.2 Laboratorium Patologi Klinik....................................................................................... 3

2.1.3 Laboratorium Mikrobiologi.......................................................................................... 3

2.1.4 Laboratorium Parasitologi............................................................................................ 3

2.1.5 Laboratorium Virologi.................................................................................................. 4

2.2 METODE......................................................................................................................... 4

2.2.1 Laboratorium Patologi................................................................................................. 4

2.2.2 Laboratorium Patologi Klinik....................................................................................... 5

2.2.2.1 Pemeriksaan Ulas Darah........................................................................................ 5

2.2.2.2 Penghitungan Leukosit........................................................................................... 5

2.2.2.3 Penghitungan Eritrosit............................................................................................. 6

2.2.2.4 Penentuan Kadar Hemoglobin................................................................................ 6

2.2.2.5 Penghitungan Nilai Hematokrit / PCV..................................................................... 6

2.2.2 Laboratorium Parasitologi............................................................................................ 6

2.2.3.1 Pemeriksaan Ulas Darah........................................................................................ 7

2.2.3.2 Pemeriksaan Feses................................................................................................ 7

2.2.3 Laboratorium Mikrobiologi.......................................................................................... 9

2.2.3.1 Isolasi Kuman........................................................................................................ 9

2.2.3.2 Identifiasi Kuman................................................................................................... 9

2.2.3.3 Laboratorium Virologi............................................................................................ 10

2.2.3.4 Penyiapan Inokulum .............................................................................................. 10

2.2.3.5 Isolasi RNA.......................................................................................................... 10

2.2.3.6 Uji RT-PCR (Reverse Transkriptase Chain Reaction)......................................... 11

BAB III HASIL DAN PEMBAHASAN................................................................................. 13

3.1 Hasil.................................................................................................................................. 13

Tabel 1. Hasil Nekropsi pada Laboratorium Patologi............................................................... 13

Tabel 2. Hasil Pemeriksaan Histopatologi................................................................................. 13

Tabel 3. Hasil Pemeriksaan pada Laboratorium Patologi Klinik................................................ 14

Tabel 4. Hasil Pemeriksaan pada Laboratorium Parasitologi..................................................... 14

Tabel 5. Hasil Pemeriksaan pada Laboratorium Virologi........................................................... 14

3.2 Pembahasan...................................................................................................................... 15

3.2.1 Gejala Klinis................................................................................................................... 15

3.2.2 Patologi Anatomi............................................................................................................ 16

3.2.3 Pemeriksaan Laboratorium............................................................................................. 17

3.2.4 Siklus hidup Ancylostoma spp......................................................................................... 19

3.2.4.1 Ancylostoma caninum ................................................................................................. 19

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN................................................................................ 23

4.1 Kesimpulan....................................................................................................................... 23

4.2 Saran................................................................................................................................ 23

Daftar Pustaka......................................................................................................................... 24

Lampiran................................................................................................................................. 26

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Riwayat Kasus

Telah dilakukan pemeriksaan terhadap anjing lokal berumur 2 bulan 15 hari bulan dengan nomor protokol 124/N/07 milik Bapak Made Toya yang berasal dari Kreneng, Denpasar. Anjing tersebut dipelihara didalam pekarangan rumah dengan populasi 10 ekor. Menurut keterangan anjing dewasa berjumlah 4 ekor dan 2 ekor anak anjing mati berumur 2-4 bulan. Sisanya masih hidup berjumlah 4 ekor dengan umur yang beragam. Adapun pakan yang diberikan berupa nasi dengan minum dari air keran. Hewan tersebut belum pernah diberikan pengobatan sebelumnya seperti obat cacing, divaksinasi, maupun antibiotik.

Dari anamnesa dan pemeriksaan diketahui bahwa pada anjing tersebut terdapat gejala klinis anoreksia, leleran pada hidung yang bersifat serous, diare berdarah yang sudah mengering dan berwarna kecoklatan, lesu dan membran mukosa mulut pucat. Anjing tersebut belum pernah mendapatkan vaksin dan penanganan dokter hewan sebelumnya. Air minum berasal dari air PDAM sedangkan pakan berupa daging dan nasi. Setelah dilakukan pemeriksaan fisik dan pengambilan darah, anjing kemudian dieuthanasia dengan MgSO4 secara intrakardial dan selanjutnya dinekropsi.

1.2 Identifikasi Masalah

Permasalahan yang akan dijawab dalam studi kasus ini adalah :

  1. Apa diagnosa penyakit pada anjing berdasarkan gejala klinis, patologi anatomi, histopatologi, pemeriksaan laboratorium dan pemeriksaan darah?
  2. Bagaimanakah gambaran patologi anatomi, histopatologi dan pemeriksaan darah dari anjing kasus?
  3. Apakah ditemukan agen infeksius lainnya?

1.3 Tujuan Penulisan

Laporan ini ditulis dengan tujuan untuk :

1. Mendiagnosis penyakit berdasarkan gejala klinis dari kasus dengan nomor protokol 124/N/07.

2. Mengetahui gambaran patologi anatomi, histopatologi dan pemeriksaan darah pada anjing kasus.

3. Mengetahui apakah ada agen infeksius lainnya.

1.4 Manfaat Penulisan

Penulisan studi kasus ini adalah untuk :

  1. Memberikan gambaran secara rinci terhadap suatu kasus dari gejala klinis sampai perubahan pada organ dan gambaran darah.
  2. Memberikan gambaran pada calon dokter hewan untuk mendiagnosa suatu penyakit berdasarkan gejala klinis dan ditunjang dengan hasil laboratorium.

BAB II

MATERI DAN METODE

2.1 MATERI

Spesimen yang digunakan dalam pengujian setiap laboratorium bervariasi berdasarkan gejala klinis dan perubahan pada organ.

2.1.1 Laboratorium Patologi

Spesimen yang digunakan dalam pemeriksaan histopatologi diambil dari organ yang mengalami perubahan secara makroskopis maupun organ yang diduga mengalami perubahan berdasarkan gejala klinis. Organ yang diambil untuk pemeriksaan histopatologi adalah hati, paru-paru, jantung, glomerulus, otak, limpa, pankreas dan usus.

2.1.2 Laboratorium Patologi Klinik

Spesimen yang digunakan untuk mengetahui status hematologi klinik adalah darah yang diambil dari aorta anjing dan ditambahkan zat antikoagulan EDTA.

2.1.3 Laboratorium Mikrobiologi

Spesimen yang digunakan dalam pemeriksaan bakteriologi adalah paru-paru dan ginjal.

2.1.4 Laboratorium Parasitologi

Spesimen yang diambil dalam pemeriksaan parasit berupa feses. Selain itu untuk mengetahui kemungkinan adanya protozoa darah maka diadakan pemeriksaan terhadap hapus darah.

2.1.5 Laboratorium Virologi

Spesimen yang digunakan dalam pemeriksaan virologi berupa organ yang mengalami perubahan secara makroskopis seperti paru-paru, vesika urinaria, dan usus.

2.2 METODE

2.2.1 Laboratorium Patologi

Organ / spesimen yang disiapkan untuk pemeriksaan histopatologi dipotong dengan ukuran 1x1x1 cm, kemudian difiksasi (direndam) dalam cairan Netral Formalin Buffer (NBF) 10%.Adapun fungsi dilakukan fiksasi ini adalah (1) untuk mempertahankan struktur dan komponen sel seperti semula, (2) untuk mencegah terjadinya proses otolisis dan (3) untuk mencegah proses pembusukan atau mencegah pertumbuhan bakteri. Selanjutnya tiap spesimen jaringan diiris tipis (Trimming) dan disimpan dalam tissue cassette. Selanjutnya dilakukan proses dehidrasi (pengeringan) digunakan cairan hipertonis secara bertahap ke dalam alkohol 70% sebanyak 2X yaitu untuk tabung 1 direndam selama 1 jam dan tabung 2 direndam selama 2 jam, lalu dilanjutkan ke alkohol 80% juga dilakukan sebanyak 2X yaitu masing-masing selama 2 jam, kemudian didehidrasi lagi pada alkohol 90% dan alkohol 96% masing-masing selama 2 jam. Dan terakhir menggunakan alkohol absolut (dalam hal ini menggunakan ethanol) dehidrasinya juga dilakukan sebanyak 2X yaitu masing-masing selama 2 jam. Adapun fungsi dari proses dehidrasi ini adalah untuk menarik cairan yang ada di dalam sitoplasma sel.

Tahap selanjutnya adalah clearing yaitu proses pembebasan sitoplasma dari suasana alkohol dengan cara merendamnya dalam Xylol / Toluene / Benzene, Sedangkan pada Laboratorium Patologi pada proses clearingnya menggunakan Toluene. Untuk selanjutnya diinfiltrasi dengan parafin cair, dan diharapkan parafin cair ini akan mengisi ruang sitoplasma.

Spesimen diblocking dengan embedding set yaitu penanaman spesimen pada blok khusus. Kemudian spesimen disectioning dengan menggunakan microtome dengan ketebalan 5 mikron. Proses terakhir adalah staining (pewarnaan) dengan warna hematoxillin-eosin (HE) sehingga inti yang bersifat asam akan berwarna biru karena berikatan dengan hematoxillin yang bersifat basa, dan sitoplasma yang bersifat basa akan berwarna merah karena berikatan dengan eosin yang bersifat asam. Kemudian dilakukan mounting yang merupakan proses penutupan preparat dengan cover glass yaitu dengan cara meneteskan entelan atau minyak kayu putih sebanyak 1-2 tetes pada bagian yang ada jaringannya lalu preparat ditutup dengan cover glass dan selanjutnya dapat dilakukan pengamatan dengan menggunakan mikroskop.

2.2.2 Laboratorium Patologi Klinik

Pengamatan yang diperlukan untuk mengetahui abnormalitas pada darah yaitu jumlah leukosit, jumlah eritrosit, kadar hemoglobin dan PCV (Packed Cell Volume).

2.2.2.1 Pemeriksaan Ulas Darah

Preparat ulas darah dibuat dengan cara meneteskan darah pada salah satu ujung dari obyek gelas, kemudian dengan obyek gelas yang lain diletakkan dekat dengan tetesan darah membentuk sudut 45°. Gelas penghapus digeser ke arah tetesan darah sehingga darah tersebar ke seluruh permukaan gelas penghapus. Dengan cepat gelas penghapus digeser berlawanan dengan arah tadi, dengan demikian darah akan tersebar merata diatas gelas obyek sebagai lapisan yang tipis. Hapus darah dikeringkan dengan menggoyang-goyangkan di udara, jika sudah kering difiksasi dengan methanol dan dilanjutkan dengan pewarnaan dengan cara merendam hapus darah selama 15 – 25 menit dalam larutan giemza 10% setelah itu dikeringkan dengan cara mengangin-anginkan di udara. Setelah kering tetesi minyak emersi kemudian dilakukan pemeriksaan di bawah mikroskop dengan pembesaran obyektif 100X. Pemeriksaan ulas darah ini bertujuan untuk menghitung diferensial leukosit.

2.2.2.2 Penghitungan Leukosit

Penghitungan leukosit dilakukan dengan cara menghisap darah yang telah diberi antikoagulan dengan pipet leukosit sampai tanda 0,5. Setelah itu ditambahkan laruran pengencer Turk yang telah dicampur dengan formalin sampai tanda 11. Kemudian homogenkan dan buang beberapa tetes lalu masukkan ke dalam kamar hitung untuk dilakukan penghitungan leukosit. Penghitungan leukosit dilakukan pada kotak bidang persegi yang disebut kotak W, setelah itu barulah dilakukan pengamatan dibawah mikroskop dengan pembesaran 100X.

2.2.2.3 Penghitungan Eritrosit

Penghitungan eritrosit dilaukan dengan cara menghisap darah yang telah diberi antikoagulan dengan pipet eritrosit sampai tanda 0,5. setelah itu ditambahkan larutan pengencer Hayem sampai tanda 101, kemudian darah dimasukkan ke dalam kamar hitung yang ditutup dengan gelas penutup. Setelah itu dilakukan pengamatan dengan menggunakan mikroskop dengan pembesaran 45 X.

2.2.2.4 Penentuan Kadar Hemoglobin

Pemeriksaan hemoglobin dilakukan dengan menggunakan hemoglobinometer atau hemometer Sahli-Adam. Tabung Hemometer diisi dengan larutan HCl 0,1 N sampai tanda 2 gram %. Darah dengan antikoagulan dihisap dengan pipet Sahli sampai tanda 20mm3. Kemudian darah dimasukkan ke dalam tabung hemometer, setelah itu dibiarkan 10 menit agar terjadi pembentukan asam hematin. Kemudian diencerkan dengan menambahkan aquades sampai warnanya sama dengan warna coklat pada gelas standar.

2.2.2.5 Penghitungan Nilai Hematokrit / PCV

Penghitungan nilai hematokrit atau PCV dilakukan dengan menggunakan metode mikrohematokrit. Darah dengan antikoagulan dimasukkan dalam pipet mikrohematokrit, ujung pipet tempat masuknya darah ditutup dengan menggunakan malam. Setelah itu disentrifuge dengan menggunakan microhematocrit centrifuge dengan kecepatan 10.000 – 13.000 rpm selama 5 menit atau dengan kecepatan 16.000 rpm selama 2 menit. Hasilnya dapat dibaca pada microhematocrit reader.

2.2.3 Laboratorium Parasitologi

2.2.3.1 Pemeriksaan Ulas Darah

Preparat ulas darah dibuat dengan cara meneteskan darah pada salah satu ujung dari obyek gelas, kemudian dengan obyek gelas yang lain diletakkan dekat dengan tetesan darah membentuk sudut 45°. Gelas penghapus digeser ke arah tetesan darah sehingga darah tersebar ke seluruh permukaan gelas penghapus. Dengan cepat gelas penghapus digeser berlawanan dengan arah tadi, dengan demikian darah akan tersebar merata diatas gelas obyek sebagai lapisan yang tipis. Hapus darah dikeringkan dengan menggoyang-goyangkan di udara, jika sudah kering difiksasi dengan methanol dan dilanjutkan dengan pewarnaan dengan cara merendam hapus darah selama 15 – 25 menit dalam larutan giemza 10% setelah itu dikeringkan dengan cara mengangin-anginkan di udara. Setelah kering tetesi minyak emersi kemudian dilakukan pemeriksaan di bawah mikroskop dengan pembesaran 100X Pemeriksaan ulas darah ini bertujuan untuk mengamati protozoa darah.

2.2.3.2 Pemeriksaan Feses

a. Metode Natif

Pemeriksaan ini dilakukan dengan cara feses diambil sebesar korek api, kemudian diletakkan diatas obyek gelas, kemudian tambahkan satu tetes aquades, aduk sampai homogen sedangkan elemen feses yang kasar dibuang. Kemudian tutup dengan gelas penutup dan periksa dibawah mikroskop dengan pembesaran obyektif 10 X. Pemeriksaan feses dengan metode natif ini bertujuan untuk mengamati adanya telur cacing dan protozoa saluran pencernaan.

b.Metode Konsentrasi

1. Pengendapan (Sedimentasi)

Feses sebesar biji kenari dimasukkan ke dalam gelas beker dan tambahkan aquades agar konsentrasinya kira-kira 10% kemudian aduk sampai homogen. Saring dengan menggunakan dua lapis kain katun tipis atau saringan teh untuk menyingkirkan bagian yang besar, masukkan ke dalam tabung centifuge sampai ¾ volume tabung lalu centrifuge dengan kecepatan 1.500 rpm selama 2-3 menit. Tabung centrifuge dikeluarkan dari centrifugator, supernatannya dibuang sedangkan sedimen yang tertinggal didasar tabung diaduk kemudian buat preparat seperti pada pemeriksaan langsung dan lakukan pemeriksaan di bawah mikroskop dengan pembesaran obyektif 10X. Adapun prinsip dari metode ini adalah dengan menggunakan cairan dengan berat jenis (BJ) yang lebih rendah dari berat jenis telur cacing, sehingga menyebabkan telur cacing akan mengendap. Metode ini biasa cocok digunakan untuk cacing kelas Trematoda.

2. Pengapungan (Flotation)

Feses sebesar biji kenari dimasukkan ke dalam gelas beker dan tambahkan aquades agar konsentrasinya kira-kira 10% kemudian aduk sampai homogen. Saring dengan menggunakan dua lapis kain katun tipis atau saringan teh untuk menyingkirkan bagian yang besar, masukkan ke dalam tabung centifuge sampai ¾ volume tabung lalu centrifuge dengan kecepatan 1.500 rpm selama 2-3 menit. Tabung centrifuge dikeluarkan dari centrifugator, supernatannya dibuang sedangkan sedimen yang tertinggal pada dasar tabung ditambahkan dengan larutan pengapung (garam jenuh) sampai volumenya ¾ tabung, aduk hingga homogen kemudian dimasukkan lagi ke dalam centrifugator dan centrifuge dengan kecepatan 1.500 rpm selama 2-3 menit. Tabung centrifuge dikeluarkan dan diletakkan di dalam rak tabung reaksi dengan posisi tegak lurus. Tambahkan cairan pengapung perlahan-lahan dengan cara ditetesi dan tunggu selama 1-2 menit. Gelas penutup disentuhkan di permukaan cairan dan tempelkan diatas obyek gelas. Periksa di bawah mikroskop dengan pembesaran obyektif 10 X. Prinsip dari metode ini adalah menggunakan cairan dengan berat jenis (BJ) lebih tinggi dari berat jenis telur sehingga menyebabkan telur cacing akan mengapung. Metode ini cocok untuk cacing kelas Nematoda.

2.2.4 Laboratorium Mikrobiologi

2.2.4.1 Isolasi Kuman

Isolasi kuman dilakukan dengan menanam spesimen pada media SBA (Sheep Blood Agar) dan MacConkay yang dibagi menjadi dua bagian untuk spesimen otak dan hati. Spesimen digerus dan ditambahkan PBS, kemudian diambil dengan ossa steril lalu diusapkan pada permukaan media dan diinkubasikan pada suhu 37° C selama 18-24 jam.

Untuk memastikan kemurnian pertumbuhan koloni pada media setelah diamati morfologinya, kemudian disubculture pada media SBA (Sheep Blood Agar). Dengan cara koloni diambil dengan ossa steril dan digoreskan pada media, selanjutnya diinkubasikan pada suhu 37° C selama 18-24 jam. Setelah itu barulah dilakukan pengamatan terhadap kuman yang tumbuh meliputi bentuk, warna, tepian, elevasi dan diameter koloni.

2.2.4.2 Identifiasi Kuman

Pemeriksaan mikroskopis terhadap sel bakteri dilakukan dengan cara pewarnaan gram. Koloni diambil dari permukaan media biakan dan diletakkan pada permukaan gelas obyek yang sudah ditetesi aquades, kemudian dihomogenkan dan difiksasi diatas api bunsen. Setelah kering tetesi dengan crystal violet dan diamkan selama 2 menit, kemudian bilas dengan air mengalir dan ditetesi iodine dan diamkan selama 2 menit dan bilas lagi dengan air mengalir. Selanjutnya lunturkan dengan alkohol 96% sampai warna crystal violet tidak terlihat menetes dari obyek gelas. Tahap selanjutnya yaitu dengan pemberian safranin dan didiamkan selama 30 detik, bilas dengan air mengalir dan keringkan. Amati dibawah mikroskop dengan pembesaran obyektif 100X, tetapi terlebih dahulu tetesi dengan minyak emersi. Bakteri Gram positif akan berwarna keunguan karena menyerap zat warna crystal violet, sedangkan bakteri Gram negatif akan berwarna merah karena menyerap zat warna safranin.

Identifikasi dilanjutkan dengan uji katalase dan oksidase. Uji katalase dilakukan dengan cara koloni diambil dari media kemudian diletakkan pada gelas obyek yang telah berisi H2O2 3%. Setelah itu, diamati ada tidaknya pembentukan gelembung gas, tanda positif ditandai dengan adanya gelembung gas. Untuk uji oksidase dilakukan dengan mencelupkan stick oksidase pada aquades kemudian dioleskan pada koloni, tanda positif ditandai dengan adanya perubahan warna pada stick oksidase menjadi ungu.

Karena pada pewarnaan gram didapatkan bentuk bakteri coccus dengan struktur staphylococus, maka untuk menguji kepatogenannya dilakukan dengan melakukan uji koagulase. uji ini dilakukan dengan cara meneteskan plasma ayam diatas gelas obyek sebanyak 2-3 tetes, kemudian koloni diambil dari media setelah itu dihomogenkan dan tunggu beberapa saat untuk mengetahui ada tidaknya proses koagulasi antara bakteri dengan plasma ayam. Tanda positif patogen akan ditandai dengan adanya warna keruh pada larutan.

2.2.5 Laboratorium Virologi

2.2.5.1 Penyiapan Inokulum

Inokulum dibuat dari otak, trakea, paru-paru, hati, limpa, ginjal dan usus yang dipotong kecil-kecil. Kemudian dimasukkan ke dalam eppendorf dan digerus dengan menggunakan pipet pastel sambil ditambahkan NaCl fisiologis (sebagai pengganti PBS) sampai konsentrasi suspensi 10%. Setelah itu, disentrifuge dengan kecepatan 15.000 rpm selama 10 menit, supernatannya diambil sebanyak 200 ml dan ditaruh pada tabung eppendorf yang baru dan ditambahkan dengan antibiotika penstrep 25000 mg/ml sebanyak 20 ml. Selanjutnya diambil dengan menggunakan spuit 1 ml, lalu diinkubasikan pada suhu 37° C selama 30 menit, setelah itu baru ditanam pada TAB. Sedangkan untuk swab kloaka langsung disentrifuge dan ambil supernatannya sebanyak 200 ml lalu ditambahkan antibiotika sebanyak 20 ml dan diinkubasikan.

2.2.5.2 Isolasi RNA

Karena kita hanya menggunakan bahan setengah dosis dari yang tercantum dalam protokol, maka pengisolasian RNA dilakukan sebagai berikut : 125 ml sample dan 375 ml Trizol LS Reagent kemudian divortek selama 1 menit, kemudian diinkubasikan selama 5 menit untuk memaksimalkan kerja Trizol, setelah itu ditambahkan 100 ml chloroform lalu divortex selama 15 detik dan diinkubasikan lagi selama 15 menit pada suhu kamar. Kemudian disentrifuge dengan kecepatan 12000 rcf selama 15 menit.

Hasil sentrifuge dipisahkan yaitu dengan mengambil aquaeusnya ke dalam tabung steril. Setelah itu ditambahkan isoprofil alkohol sebanyak 250 ml, lalu diinkubasikan selama 10 menit pada suhu kamar, kemudian disentrifuge dengan kecepatan 12000 rcf selama 10 menit setelah itu supernatannya dibuang. Tambahkan alkohol 70% sebanyak 500 ml lalu homogenkan dan disentrifuge 7500 rcf selama 5 menit. Supernatannya dibuang dan dan lakukan air dry selama 5-10 menit, setelah itu ditambahkan treated water (Aquabidest) sebanyak 10 ml. Isolat disimpan dalam lemari es selama 1 malam dan digunakan untuk uji RT-PCR (Reverse Transkriptase- Polymerase Chain Reaction).

2.2.5.3 Uji RT-PCR (Reverse Transkriptase Chain Reaction)

Uji RT-PCR dilakukan dengan tujuan mengeksploitasi replikasi DNA yang terlebih dahulu mengubah RNA menjadi DNA dengan bantuan enzim Reverse Transkriptase. Sampel yang berasal dari isolasi RNA diambil sebanyak 1ml, dan dimasukkan ke dalam ependorf yang berisi larutan buffer (R-mix) 5ml, primer depan (DDP1) dan primer belakang (DDP1) masing-masing sebanyak 0,6 ml, enzim (ss) 0,25 ml dan Aquabides (AQB) 2,55 ml.

Setelah pengisian ependorf selesai, kemudian ependorf dimasukkan ke dalam thermocycle selama 4 jam. Tahap replikasi DNA dimulai dari mengubah RNA menjadi DNA pada suhu 50°C selama 1 jam, dilanjutkan dengan denaturasi pita DNA pada suhu 95°C selama 7 menit dan 94°C selama 45 detik. Proses denaturasi ini bertujuan untuk megubah DNA dari serat ganda menjadi serat tunggal. Selanjutnya proses anneling atau penempelan serat DNA sampel dengan primer pada suhu 52°C selama 45 detik, dan tahap sintesis pada suhu 72°C selama 1 menit yaitu proses untuk memperpanjang rantai DNA dan yang berperan dalam tahap ini adalah DNA Polymerase (Taq Polymerase). Tahap pemisahan serat DNA, penempelan serat DNA dengan primer, dan sintesis DNA-polymerase diulang sampai 44 kali. Setelah itu terjadi penyempurnaan enzim pada suhu 72°C selama 5 menit, dan setelah tahapan sintesis protein selesai maka thermocycle akan berada pada suhu 22°C.

DNA hasil dari thermocycle diambil sebanyak 4 ml dan ditambahkan loading dye / Blue jus sebanyak 1 ml yang berfungsi sebagai zat warna. Setelah itu dilakukan elektoforesis selama 30 menit pada gel agarose yang telah disiapkan dan hasil uji RT-PCR dapat divisualisasi dengan sinar UV (Ultraviolet) setelah diwarnai dengan etidium bromida dan dapat didokumentasikan dengan kamera dan film Polaroid (Mahardika, 2005).

BAB III

HASIL DAN PEMBAHASAN

3.1 Hasil

Hasil pemeriksaan ayam kasus dengan nomor protokol 124/N/07 pada masing-masing laboratorium disajikan pada Tabel berikut :

Tabel 1. Hasil Nekropsi pada Laboratorium Patologi

Jaringan/ Organ

Perubahan Makroskopis (PA)

Sistem syaraf

Tidak ditemukan perubahan.

Sistem kardiovaskuler

Tidak ditemukan perubahan.

Sistem respirasi

Pucat dengan warna tidak merah cerah

Sistem gastrointestinal

Ditemukan perdarahan pada mukosa usus halus

Sistem integumen

Tidak ada perubahan.

Sistem otot dan tendon

Tidak ditemukan perubahan.

Sistem tulang dan persendian

Tidak ditemukan perubahan.

Sistem urinaria

Peradangan pada vesika urinaria.

Sistem reproduksi

Tidak ditemukan perubahan.

Tabel 2. Hasil Pemeriksaan Histopatologi

Organ

Perubahan Histopatologi

Hati

Sel hati mengalami nekrosis.

Paru-paru

Paru-paru mengalami kongesti dan pneumoni interstitial.

Jantung

Tidak ada perubahan.

Glomerulus

Ditemukan adanya radang tubuler yang diinfiltrasi dengan sel limfosit serta makrofag dan ditemukan nekrosis.

Otak

Terjadi peradangan.

Limpa

Tidak ditemukan adanya perubahan.

Pankreas

Ditemukan adanya infiltrasi sel makrofag .

Usus

Terjadi erosi pada mukosa usus halus.

Kesimpulan : Hepatitis, Pneumonia, Encephalitis, Glomerulitis, Enteritis Nekrotikan.

Tabel 3. Hasil Pemeriksaan pada Laboratorium Patologi Klinik

Hematologi

Hasil

Normal

Keterangan

Neutrofil (%)

60

60-70

Normal

Eosinofil (%)

16

2-10

Meningkat

Basofil (%)

-

-

-

Monosit (%)

13

3-10

Meningkat

Limfosit (%)

11

12-30

Turun

Kadar Hemoglobin (g/dl)

5,8

12-18

Turun

Jumlah Eritrosit (x 106 ml)

3,12

5,5-5,8

Turun

Hematokrit/ PCV (%)

15

37-55

Turun

Jumlah Leukosit (x 103 m l)

-

-

-

Kesimpulan

Mikrositik hipokromik, Eosinofilia, Monositosis.


Tabel 4. Hasil Pemeriksaan pada Laboratorium Parasitologi

Materi

Hasil

Feses

Ditemukan adanya telur cacing dan cacing pada saluran pencernaan.

Darah

Tidak ditemukan adanya protozoa darah Mikrofilaria spp.

Tabel 5. Hasil Pemeriksaan pada Laboratorium Virologi

No.

Pengujian

Spesimen

Hasil

1.

Inokulasi pada telur ayam bertunas melalui jalur CAM

Organ

Tidak ditemukan bentukan bunga karang pada membran chorioalantois, embrio masih hidup

2.

RT-PCR

Isolasi virus RNA

Negatif

Kesimpulan : Negatif distemper

3.2 Pembahasan

Anjing lokal dengan nomor protokol 124/N/07 didiagnosa mengalami ancylostomiosis berdasarkan atas gejala klinis dan dengan pemeriksaan laboratorium yang diantaranya adalah pemeriksaan pada laboratorium parasitologi, patologi dan patologi klinik dengan diagnosa sementara terjangkit penyakit distemper. Pemeriksaan yang dilakukan di laboratorium virologi dan bakteriologi tidak ditemukan agen penyebab penyakit.

Dari gejala klinis leleran hidung yang bersifat serous dan pengeluaran tinja dari hewan yang kadang-kadang mengeluarkan feses yang mengandung darah segar, hewan tersebut diduga awal menderita penyakit distemper. Hasil pemeriksaan PCR menyatakan pada hewan tersebut tidak ditemukannya agen penyakit distemper.

Pendiagnosaan suatu penyakit diperlukan pengamatan terhadap gejala klinis, gambaran patologi dan didukung oleh hasil laboratorium (Swayne dan Halvorson, 2003). Selain itu, pada diagnostik penyakit-penyakit unggas pemeriksaan pascamati, bakteriologi, virologi, dan histologi merupakan suatu keharusan dan hendaknya dilakukan secara bersamaan (Ressang, 1984). Oleh karena itu, diagnosa penyakit anjing dengan nomor protokol 124/N/07 didasarkan atas kedua pernyataan tersebut.

3.2.1 Gejala Klinis

Gejala klinis yang tampak pada hewan tersebut adalah leleran hidung yang bersifat serous dan pengeluaran tinja dari hewan yang kadang-kadang mengeluarkan feses yang mengandung darah segar, hewan tersebut dicurigai menderita penyakit distemper. Adanya leleran hidung yang bersifat serous mengindikasikan adanya peradangan pada saluran pernafasan dan feses yang mengeluarkan darah mengindikasikan adanya iritasi pada saluran gastrointestinal yang bisa disebabkan oleh bakteri, virus, maupun parasit. Anemia yang terjadi pada penyakit akibat ancylostomiasis biasanya adalah anemia mikrositik hipokromik yang terjadi karena kekurangan zat besi (Fe). Menurunnya kadar zat besi karena terjadi pendarahan pada usus yang diakibatkan oleh cacing Ancylostoma spp yang menghisap darah dengan anti koagulan sehingga darah terus menerus-menerus mengucur keluar.

3.2.2 Patologi Anatomi

Pada pemeriksaan patologi anatomi (PA) ditemukan adanya perdarahan pada mukosa usus halus yang diakibatkan cacing Ancylostoma spp. Pendarahan radang haemorhagik akibat cacing Ancylostoma spp terjadi pada usus halus. Radang kadang juga meluas sampai di bagian usus halus lainnya yaitu kolon dan sekum. Pendarahan mukosa yang terjadi berupa pendarahan titik (Petechie) maupun echimosae (Subronto, 2006).

Perubahan histopatologi yang terlihat yaitu sel hati mengalami nekrosis, paru-paru mengalami kongesti dan pneumoni interstitial, glomerulus ditemukan adanya radang tubuler yang diinfiltrasi dengan sel limfosit serta makrofag dan ditemukan nekrosis, otak terjadi peradangan, pankreas ditemukan adanya infiltrasi sel makrofag dan terjadi erosi pada mukosa usus halus.

Nekrosis pada hati dapat disebabkan oleh beberapa penyebab. Ressang (1984), didalam bukunya menyebutkan kausa nekrosa hati dapat dibagi dalam kausa toksopatik dan kausa trofopatik. Adanya infeksi parasit ancylostoma dapat menyebabkan nekrosa hati dengan menimbulkan kekurangan langsung atau tidak langsung faktor-faktor penting untuk penghidupan sel yakni oksigen atau zat makanan. Hal ini disebabkan cacing ancylostoma menghisap darah. Gangguan tersebut mengakibatkan nekrosis kausa trofopatik. Sedang pada paru-paru yang mengalami kongesti dan pneumoni interstitial dapat disebabkan oleh bakteri ataupun virus yang tiba didalam paru-paru melalui jalan aerogen atau hematogen. Dapat juga disebabkan oleh agen normal yang selanjutnya berkembang menjadi patogen yang disebabkan oleh kelemahan tubuh yang kemudian menyebabkan pneumoni sekunder. Kelemahan tubuh tersebut dapat disebabkan oleh ancylostoma, askaris yang tiba didalam paru-paru untuk memenuhi siklus hidupnya.

Eosinofil telah diduga berperan sentral terhadap pertahanan tubuh melawan infeksi parasit. Parasit dapat menyebabkan Eosinofil pneumonia dengan 3 jalan yang berbeda. Eosinofil kemudian bermigrasi ke paru-paru dengan tujuan untuk melawan parasit dan menghasilkan eosinofil pneumonia (Anonimous3, 2008).

Pada bagian glomerulus terjadi radang tubuler yang diinfiltrasi dengan sel limfosit serta makrofag dan ditemukan nekrosis. Pada glomerulitis yang jarang menyebabkan kematian pada hewan terlihat kekurangan darah dan pembesaran glomeruli. Di dalam ruangan Bowman ada massa homogen, yang eosinofil dan berasal dari plasma darah. Glomeruli mempunyai banyak inti-inti disamping itu glomeruli mengandung banyak leukosit-leukosit (Ressang, 1983).

Alex dan Paul, (2001) menjelaskan perjalanan parasit cacing ancylostoma. Larva stadium 3 yang infektif menempel pada kulit host dan melakukan penetrasi melalui folikel rambut, yang selanjutnya masuk ke dalam aliran darah atau pembuluh kapiler limfatik. Terjadinya radang tubuler yang disertai nekrosis dapat disebabkan oleh adanya migrasi dari larva stadium 3 dari cacing ancylostoma melalui peredaran darah yang masuk kedalam glomerulus selain dari cacing Toxocara canis yang ditemukan. Adanya makrofag dapat disebabkan adanya infeksi yang bersifat kronis. Hal ini bisa saja diakibatkan karena adanya infeksi kronis dari cacing ancylostoma dan cacing lainnya yang menyertai seperti Toxocara canis yang dijelaskan oleh Dharma. et al, ( 2007) dimana keadaan adanya peningkatan limfosit dan monosit dapat disebabkan oleh penyakit kronis.

Peradangan pada otak dapat disebabkan karena adanya infeksi yang disebabkan oleh agen penyakit virus seperti distemper atau post vaksinal. Serta adanya erosi pada mukosa usus halus disebabkan karena adanya cacing Ancylostoma spp yang diperparah karena adanya infeksi dari bakteri E.coli yang bersifat oportunistik (Ressang, 1983).

3.2.3 Pemeriksaan Laboratorium

Dilihat dari nilai hematrokit, jumlah eritrosit dan kadar hemoglobin hewan mengalami anemia. Jumlah eritrosit yang menurun tajam terjadi karena jumlah cacing Ancylostoma spp berinfeksi pada usus sangat banyak. Penurunan kadar darah disebabkan Ancylostoma spp menghisap darah untuk metabolisme tubuh. Dalam menghisap darah cacing Ancylostoma spp mengeluarkan zat antikoagulan yang menyebabkan pengeluaran darah secara terus menerus. Pengeluaran darah ini diduga tidak dapat dikompensasi dengan kegiatan hemopoiesis sel darah yang baik oleh anjing muda. Penurunan juga terjadi pada kadar hemoglobin, hal ini disebabkan oleh sel darah merah yang mengangkut nutrisi dihisap oleh cacing sehingga hemopoiesis menjadi terlambat. Kadar haemoglobin yang menurun terjadi karena menurunnya cadangan zat besi (Fe) akibat dari defisiensi nutrisi akibat infeksi cacing Ancylostoma spp dan sebagian cacing T. canis dan pada anak anjing umumnya memiliki cadangan zat besi yang sedikit.

Pada hasil pemeriksaan ulas darah ditemukan peningkatan jumlah eosinofil dalam darah hal ini terjadi karena adanya infeksi dari parasit dan juga terjadi peningkatan monosit pembentukan sistem imunitas. Eosinofilia terjadi karena hipersentivitas akibat parasit. Parasit yang dapat menaikkan jumlah eosinofil adalah parasit yang dapat menembus atau masuk jaringan (Dharmawan, 2002). Monositosis merupakan keadaan dimana jumlahnya meningkat di dalam peredaran darah. Hal tersebut mengindikasikan berbagai keadaan suatu penyakit seperti contoh inflamasi kronis, adanya tekanan terhadap respon, hiperadrenokortisme, penyakit imunitas yang dimediasi, penyakit pyogranulomatus, nekrosis dan regenerasi sel darah merah (Anonimus2, 2007).

Mikrositik hipopkromik anemia merupakan hasil dari kegagalan sintesis hemoglobin yang dapat disebabkan beberapa etiologi seperti : defisiensi zat besi, berbagai penyakit hemoglobin (Anonimous4, 2007).

Sel-sel dari bagian lapisan intestinal dapat menyimpan zat besi dalam bentuk ferritin ( dimana zat besi dikeluarkan tubuh ketika sel tersebut mati dan terbawa melalui feses ) atau sel tersebut dapat memindahkan zat besi tersebut ke bagian tubuh lainnya menggunakan suatu protein yang dinamakan ferroportin. Tubuh akan meregulasi zat besi tersebut, melalui tahapan proses tersebut dalam responnya terhadap anemia defisiensi zat besi terutama meningkatkan produksi ferroportin (Anonimous5, 2007).

Terjadinya nekrosis pada hati mungkin disebabkan adanya migrasi larva akibat cacing tersebut. Menurut Levine (1994), pada anak anjing dibawah usia 3 bulan, kebanyakan larva masuk ke dalam pembuluh limfa, melalui kelenjar limfa dan melewati sistem portal hati menuju hati. Disini larva berkembang sedikit tetapi tidak menyilih. Kemudian larva menuju jantung melalui vena hepatik atau vena cava dan menuju paru-paru melaui arteri pulmoner.

Pada pemeriksaan di laboratorium Mikrobiologi dilakukan pemeriksaan spesimen yang berasal dari ginjal dan usus. Pada penanaman spesimen ginjal di MacConkey agar tidak ditemukan pertumbuhan bakteri sedangkan untuk spesimen kerokan usus ditemukan bakteri gram negatif E.coli pada penanaman di media MCA. Bakteri Escherichia coli merupakan gram negatif Enterobactericeae, penghuni normal saluran gastrointestinal pada kebanyakan mamalia (Barr and Bowman, 2006).

Tizard (1988), menyebutkan mekanisme pertahanan imunologis terhadap parasit menunjukkan bahwa kelas imunoglobulin yang terpenting terlibat dalam resistensi terhadap cacing adalah IgE, walaupun antibodi konvensional dari kelas IgM, IgG, dan IgA diproduksi sebagai tanggap terhadap antigen cacing. Kebanyakan serangan cacing berhubungan dengan tanda-tanda yang khas dari hipersensitivitas tipe I termasuk eosinofil, edema, asma, dan dermatitis urtikaria dan kebanyakan infeksi cacing seperti oesophagostomiasis, ancylostomiasis, strongyloidiasis, taeniasis dan fascioliasis disertai dengan reaksi positif anafilaksis kutan yang pasif terhadap antigen cacing.

Berdasarkan hasil pemeriksaan laboratorium parasitologi, laboratorium bakteriologi, laboratorium virologi, gejala klinis dan anamnesa dapat didiagnosa bahwa anjing dengan nomor protokol 124/N/07 menderita Ancylostomiosis.

3.2.4 Ancylostomiosis

Ancylostomiosis merupakan penyakit infeksi yang disebabkan oleh cacing tambang. Penyakit cacingan oleh cacing tambang banyak ditemukan di daerah lembab. Hampir di semua bagian dunia dapat dijumpai anjing penderita dari yang bersifat subklinis sampai yang akut. Pada manusia penyakit cacing tambang disebabkan oleh cacing kait Ancylostoma duodenale. Cacing tersebut terdapat didalam mukosa duodenum atau usus dua belas jari. Pada anjing dan kucing penyebab penyakit infeksi cacingan hampir mirip dengan manusia. Biasanya penyebab cacingan pada anjing adalah cacing Ancylostoma caninum.

Penyakit cacingan pada bangsa anjing dan kucing yang ditimbulkan oleh cacing kait, meskipun penyebabnya bukan cacing ancylostoma, biasa disebut ancylostomiasis atau penyakit cacing tambang (Subronto, 2006).

Respon terhadap larva dan cacing dewasa mengeluarkan sel T-helper type 2 yang diaktivasi oleh mast sel di mukosa usus halus, meningkatkan jumlah sirkulasi immunoglobulin E, dan eosinofilia di peredaran darah dan jaringan setempat, juga menunjukkan reaksi hipersensitifitas tipe I. Lamanya cacing kait tinggal didalam host di sebabkan kemungkinan oleh genetic dari parasit itu sendiri daripada imunitas dari host

Cacing dewasa pada manusia dan spesies Ancylostoma pada anjing memiliki usia hidup yang pendek, kemungkinan hanya berkisar 6 hingga 12 bulan, tetapi infeksi individual dapat berlangsung untuk beberapa tahun disebabkan oleh reaktivasi larva hypobiotik (Loukas dan Prociv. 2001).

3.2.5 Siklus hidup Ancylostoma caninum.

3.2.4.1 Ancylostoma caninum

Subronto, (2006) menjelaskan penjalaran cacing Ancylostoma spp. Ancylostoma spp berukuran 10-12 mm untuk yang jantan dan 15-18 mm untuk yang betina. Cacing dewasa biasanya ditemukan melekat pada mukosa usus halus anjing. Telurnya termasuk tipe strongyloid, yaitu berdinding tipis, oval dan bila dibebaskan (dikeluarkan) dari tubuh biasanya memiliki 2-8 gelembung dalam stadium blastomer. Penularan Ancylostoma spp dapat terjadi melalui beberapa cara :

Sumber : Loukas and Prociv ( 2001)

Infeksi melalui kulit

Larva stadium ketiga (infektif) langsung menembus kulit yang segera diikuti proses migrasi larva ke dalam pembuluh darah atau limfe, langsung ke jantung, paru-paru dan selanjutnya menuju ke pangkal tekak, kerongkongan dan lambung. Larva selanjutnya akan berubah (moulting) menjadi cacing dewasa muda di dalam usus halus

Infeksi secara oral

Larva stadium ketiga yang infektif memasuki tubuh melalui mulut bersama makanan atau cairan yang dikonsumsi. Larva tersebut bermigrasi ke dalam lapisan atas dari mukosa usus halus dalam beberapa hari setelah tertelan, kemudian kembali lumen usus halus. Di dalam lumen berkembang menjadi dewasa setelah mengalami dua kali moulting (berubah). Pada anak anjing yang rentan periode prepaten minimum adalah 14-17 hari, sama dengan infeksi perkutan, setelah larva terkonsumsi. Sebagian kecil larva yang menembus larva mukosa usus mungkin menembus dinding usus dan memasuki pembuluh darah dan mencapai dewasa setelah melewati paru-paru, kerongkongan, lambung dan akhirnya usus.

Infeksi trans-mammaria dan intra uterus

Dalam migrasinya larva dapat mencapai uterus, menembus selaput janin, hingga anak anjing yang baru dilahirkan pun telah mengandung larva di dalam tubuhnya. Larva tersebut dapat juga mencapai kelenjar susu dan dapat terlarut di dalam air susu, hingga anak anjing yang masih menyusui pun dapat terinfeksi melalui air susu yang diminum.

Infeksi melalui hospes paratenik

Larva yang berada di dalam tubuh hewan yang bertindak sebagai hospes paratenik, misalnya mencit, dapat menginfeksi anjing bila hospes paratenik dikonsumsi olehnya.

Patogenesis

Cacing kait merupakan salah satu dari penyebab penyakit paling penting kematian dari anak anjing. Pengaruh cacing tesebut terutama kehilangan darah. Anak anjing muda sangat rentan terhadap cacing tambang, karena pada umur 2 – 4 minggu persediaan Fe akan merosot yang disebabkan makanan utama anak anjing adalah air susu yang memang sangat kecil kandungan Fe-nya. Anak anjing yang terinfeksi berat segera mengalami anemia akut. Anemia yang terjadi adalah anemia normositik normokromik akut yang akan melanjut menjadi anemia mikrositik hipokromik (Anonimous1, 2006)

Tiap ekor cacing dewasa A. caninum dapat menyebabkan kehilangan darah 0,05-0,2 ml/hari, A. braziliense 0,001 ml dan U. stenocephala 0,0003 ml. Akibatnya persentase darah yang dikeluarkan bersama tinja sangat tinggi. Bila terdapat sejumlah besar cacing kait, maka tinja kelihatan kehitam-hitaman karena darah mengering dan airnya yang tercampur dengan tinja tersebut berubah menjadi berwarna merah (Levine, 1994). Infeksi anjing oleh A. Braziliense dan U. stenocephala tidak mengakibatkan pendarahan hebat seperti pada infeksi oleh A. caninum. Infeksi kedua spesies tersebut lebih banyak ditandai oleh hipoproteinemia, radang usus dan atropi parsial villi interstinales. Hilangnya villi usus halus juga dialami oleh anjing yang terinfeksi A. caninum dan mengakibatkan gangguan absorbsi sari makanan. Darah menunjukkan kemampuan koagulasi yang rendah dan perhitungan sel darah merah turun hingga 1,5 juta per mm(Dunn, 1978). Bekas luka karena kaitan cacing pada membran mukosa usus sering diikuti dengan terjadinya infeksi sekunder oleh bakteri, sehingga menimbulkan enteritis yang ditandai dengan diare berdarah dan berlendir.

Gejala klinis

Darah yang mencucur segera tercampur tinja dan menyebabkan melena. Tinja bersifat lunak, berwarna gelap. Gejala anemia dapat dilihat dari pucatnya selaput lendir mata, vagina, mulut maupun dari kulit terutama di daerah perut. Bila penyakit berlangsung kronis maka induk semang mengalami dehidrasi, lemah, kurus, dan konjungtiva pucat karena anemia.

Diagnosis

- Melalui pemeriksaan feses untuk menemukan telur cacing

- Dengan melihat gejala klinis

Terapi

- Pyrantel pamoat 5-25 mg/kg bb

- Mebendazole 22 mg/kg bb selama 5 hari

- Ivermectine 200mg/kg bb

BAB IV

KESIMPULAN DAN SARAN

4.1 Kesimpulan

Berdasarkan anamnesa, gejala klinik, dan hasil pemeriksaan laboratorium dapat disimpulkan bahwa spesimen hewan dengan nomor protokol 124/N/07 didiagnosis menderita penyakit ancylostomiosis.

4.2 Saran

Pada anjing yang berusia muda sebaiknya diberikan obat cacing karena penyakit akibat infeksi cacing dapat menyebabkan kelemahan tubuh dan defisiensi nutrisi. Kelemahan tubuh hewan muda tersebut dapat menyebabkan infeksi ikutan dari mikroorganisme lainnya. Selain dari kondisi tubuh yang masih kecil dan masih memiliki antibodi maternal, obat cacing tersebut dapat membantu kerja dari antibodi maternal tersebut dalam melawan parasit dan mikroorganisme ikutan lainnya.



DAFTAR PUSTAKA

Anonimous1. 2006. Ancylostomiasis in Dog. Accessed at http ://www.yahoo.com 2

Anonimous2. 2007. Monocyte. http://en.wikipedia.org/wiki/Monocyte.

Anonimous3. 2008. Eosinophilic Pneumonia. This page was last modified on 16 July 2008, All text is available under the terms of the GNU Free Documentation License. (See Copyrights for details.) Wikipedia® is a registered trademark of the Wikimedia Foundation, Inc., a U.S. registered 501(c)(3) tax-deductible nonprofit charity.

Anonimous4. 2007. Anemia. From Wikipedia, the free encyclopedia. All text is available under the terms of the GNU Free Documentation License.

Anonimous5. 2007. Human iron metabolism. From Wikipedia, the free encyclopedia. February 2007. All text is available under the terms of the GNU Free Documentation License. (See Copyrights for details.)
Wikipedia® is a registered trademark of the Wikimedia Foundation, Inc.

Barr, S., Bowman. D. D. 2006. Canine and Feline Infectious Disease and Parasitology. Blackwell Publishing. Iowa.

Darmawan, N.S. 2002. Pengantar Patologi Klinik Veteriner. Penerbit Universitas Udayana. Jimbaran.

Dharma, R. Dr., Immanuel, S. Dr., Wirawan, R. Dr. 2007. Penilaian Hasil Pemeriksaan Hematologi Rutin. sumber:http://www.kalbe.co.id/files/cdk/files/10_PenilaianHasilPemeriksaan.pdf/10_PenilaianHasilPemeriksaan.html. Bagian Patologi Klinik Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia RSCM. Jakarta.

Dunn, A. M. 1978. Veterinery Helminthology. Second Edition. William Heinemann Medical Book LTD. London.

Levine, N. D. 1994. Parasitologi Veteriner. Gadjah Mada University Press. Yogyakarta

Mahardika, I.G.N.K. (2005). Polymerase Chain Reaction. Jurnal Veteriner. Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana. Denpasar.

Ressang, A.A. 1984. Patologi Khusus Veteriner, Edisi Kedua. Bali Catle Disease Investigation Unit Denpasar.

Subronto. 2006. Penyakit Infeksi Parasit dan Mikroba pada Anjing Dan Kucing. Gadjah Mada University Press. Yogyakarta

Swayne, D dan Halvorson, D. (2003). Terjemahan Artikel “Disease of Poultry” Edisi ke-11. Paeco Agung. Surabaya.

Tizzard, I. 1988. Pengantar Imunologi Veteriner. Airlangga University Press. Surabaya.

Loukas, Alex and Prociv, Paul. 2001. Immune Responses in Hookworm Infections. Clinical Microbiology Reviews, October 2001, p. 689-703, Vol. 14, No. 4
Division of Infectious Diseases and Immunology, Queensland Institute of Medical Research, Brisbane, QLD 4006,1 and Australian Center for International Tropical Health and Nutrition,2 and Department of Microbiology and Parasitology,3 The University of Queensland, Brisbane QLD 4072, Australia Copyright © 2001, American Society for Microbiology. All rights reserved.

LAMPIRAN

Gambar 1 : Usus halus yang dipenuhi parasit

Gambar 2 : Usus halus yang terinfeksi cacing Ancylostoma spp

Gambar 3 : Hasil histopat usus halus yang mengalami erosi

Gambar 4 : Infiltrasi sel mononuklear pada histopat hati

Gambar 5 : Anjing sebelum dilakukan nekropsi

Tidak ada komentar: